ANALISIS UJI TARIK LAS SMAW POSISI 3G UPHILL DENGAN VARIASI ARUS PENGELASAN

  • Niko Agung Franata T Universitas Pattimura
  • O. Metekohy Universitas Pattimura
  • Sonja Treisje Anthonia Lekatompessy Universitas Pattimura
Keywords: Welding current, SMAW, tensile stress

Abstract

Arus pengelasan sangatlah penting karena dapat mempengaruhi kekuatan sambungan las. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kekuatan tarik baja karbon rendah ABS Grade A 12 mm dengan menggunakan variai arus las dan sifat mekanis. Penelitian ini menggunakan mesin las SMAW dengan posisi pengelasan 3G Uphill. Kampuh yang digunakan adalah kampuh X dengan Gepht 2 mm. Arus las yang digunakan 75A, 112A dan 160A. Hasil ultimate tensile strength raw material didapat nilai 443 Mpa, nilai ultimate tensile strength untuk arus 75A adalah 340,37 Mpa, mengalami penurunan dari niali ultimate tensile strength raw material. Nilai ultimate tensile strength untuk arus 112A adalah 481,56 Mpa, mengalami kenaikan 48,56 Mpa dari kelompok raw material. Nilai ultimate tensile strength pada arus 160A adalah 524,52 Mpa, mengalami kenaikan 81,52 Mpa. kekuatan tarik tertinggi terdapat pada arus las 160A dengan nilai kekuatan tarik 524,52 Mpa dan terendah pada arus pengelasan 75A dengan nilai kekuatan tarik 340,37 Mpa. Menunjukkan semakin besar arus las yang digunakan maka kekuatan tariknya semakin besar.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Almuzikri, W. A., Usman, U., & Bukhari, B. (2021). Analisis pengaruh variasi arus terhadap kekuatan tarik dan kekerasan pada pengelasan material SM 400 B.

[http://e-jurnal.pnl.ac.id/Welding_Technology/article/view/2510]

Arifin, S, 1982. Las Listrik dan Otogen. Ghalia Indonesia. Jakarta

[https://opac.perpusnas.go.id/DetailOpac.aspx?id=146264]

AWS D1.1/D1.1M (2020) Structural Welding Code Steel, Type of Qualification Test Required.

[https://istasazeh-co.com/wp-content/uploads/2022/02/AWS-D1.1-D1.1M-2020.pdf]

Azwinur, A., Jalil, S. A., & Husna, A. (2017). Pengaruh variasi arus pengelasan terhadap sifat mekanik pada proses pengelasan SMAW.

[http://e-jurnal.pnl.ac.id/index.php/polimesin/article/view/372]

Bakhori, A. (2017). Perbaikan Metode Pengelasan SMAW (Shield Metal Arc Welding) Pada Industri Kecil di Kota Medan. Buletin Utama Teknik, 13(1), 14-20. [https://jurnal.uisu.ac.id/index.php/but/article/view/255]

Obed M. (2022). Job Sheet Praktikum Teknologi Las Pada Laboratorium Teknologi Las Fakultas Teknik Universitas Pattimura.

Restu (2019). Pengaruh Variasi Arus Pengelasan Terhadap Kekuatan Tarik dan Struktur Mikro Pengelasan SMAW (Shielded Metal Arc Welding) Pada Baja AISI 1050.

[https://repositori.usu.ac.id/handle/123456789/25136]

Wijaya Silalahi (2022). Pengaruh Pendinginan Spesimen Uji Las Terhadap Kekuatan Tarik.

Lekatompessy, S. (2013). Tinjauan Pengaruh Pendinginan Spesimen Uji Las Terhadap Kualitas Hasil Pengelasan. Jurnal Arika, 7(2), 133-141. [https://ojs3.unpatti.ac.id/index.php/arika/article/view/386]

Lekatompessy, S. (2019). Pengaruh Variasi Parameter Pengelasan Terhadap Kualitas Hasil Pengelasan. ALE Proceeding, 2, 6-8. [https://doi.org/10.30598/ale.2.2019.6-8]

Published
2023-10-31
How to Cite
Franata T, N., Metekohy, O., & Lekatompessy, S. (2023). ANALISIS UJI TARIK LAS SMAW POSISI 3G UPHILL DENGAN VARIASI ARUS PENGELASAN. ALE Proceeding, 6, 5-8. https://doi.org/10.30598/ale.6.2023.5-8