ANALISIS PENGARUH SUDUT KEMIRINGAN POROS BALING-BALING TERHADAP KECEPATAN PERAHU KETINTING YANG MENGGUNAKAN MESIN DI LUAR DENGAN MESIN DI DALAM LAMBUNG PERAHU

  • Efrat P. Lamerkabel Universitas Pattimura
  • Eliza R. de Fretes Universitas Pattimura
  • R. B. Luhulima Universitas Pattuimura
Keywords: Kemiringan poros, daya dorong, kecepatan, ketinting

Abstract

Pada Negeri Nolloth dan Desa Latuhalat mengoperasikan perahu ketinting. Perahu ketinting yang memiliki mesin di luar lambung perahu, mengalami perubahan kecepatan yang disebabkan oleh sudut kemiringan horizontal pada setiap pengoperasiannya tidak berada pada posisi yang tepat. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental pada laboratorium Towing Tank dengan menggunakan variasi sudut kemiringan poros baling-baling 0°, 7°, 14°, 21°, dan 28° dalam bidang horizontal untuk posisi mesin di luar lambung perahu dan sudut kemiringan 18° untuk bidang vertical serta sudut kemiringan poros baling-baling 7o untuk posisi mesin di dalam lambung perahu. Hasilnya diketahui bahwa penggunaan variasi kemiringan 0°-14° mengalami kenaikan kecepatan yang disebabkan nilai alfa (α) yang kecil pada posisi mesin di luar lambung perahu dan kemiringan 21°-28° mengalami penurunan kecepatan yang disebabkan nilai alfa (α) yang besar pada posisi mesin di luar lambung perahu dan untuk posisi mesin di dalam lambung perahu daya dorong dan kecepatan yang dihasilkan konstan. Hasil pengujian yang diperoleh yaitu sudut kemiringan yang menghasilkan kecepatan maksimal adalah 14° dengan kecepatan 5,4 knot pada posisi mesin di luar lambung perahu dan kemiringan 7° dengan kecepatan 4,4 knot untuk posisi mesin di dalam lambung perahu.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Sukendar. 2002. “Perahu Tradisional Nusantara” Pusat Penelitian Arkeologi Badan Pengembangan Kebudayaan dan Pariwisata Deputi Bidang Pelestarian dan Pengembangan Budaya, Jakarta

Hartanto dan Sarjito,2022, “Pengaruh jumlah sudut, kelengkungan sudut, dan jarak poros propeller terhadap gaya dorong kapal” Tugas Akhir, Fakultas Teknik Jurusan Mesin, Universitas Muhamadiah, Surakarta

Sayyid Sabiq, Fis Purwangka, Yopi Novita, 2018. “Intensitas Kebisingan Mesin Serbaguna Pada Perahu Gillnet Di Pangkalan Pendaratan Ikan Pangandaran”. Jurnal Ilmiah Samudra Akuatika (2018), Vol, 2(2), 9-21.

Ahmad Munawir, Gatut Rubiono, Haris Mujianto, 2017. Studi Prototipe Pengaruh Sudut Kemiringan Poros Baling-Baling Terhadap Daya Dorong Kapal Laut (online). Jurnal V-Mac, Vol 2 No 1:18-24, 2017, ISSN 2528- 0112.)

Aulia Windyandari, Dedy Wahyudi, 2011. Methodology Of The Hybrid Propulsion System (DPM & DEP) For Trimaaran Type Fast Patroli Boat. Kapal-Vol. 8, NO. 3 Oktober 2011.)

Couser, P R, Molland, A, F, Amstrom N And Utama, I K A P. 1997. Calm Water Powering Prediction For High Speed Catamaran, Procs. Of FAST 1997, Sydney,21-23July

Levis, V.V, 1988 “Principles of Naval Archietecture Second Revision” The Society of Naval Architects and Marine Engineers 601 Pavonia Avenue Jersey City,NJ.

Molland, F.A., Turnock, R.S., & Hudson, A.D. (2011), Ship Resistance and Propulsion: Practical Estimation Of Ship Propulsive Power. New York: Cambridge University Press.

Published
2023-11-11
How to Cite
Lamerkabel, E., de Fretes, E., & Luhulima, R. (2023). ANALISIS PENGARUH SUDUT KEMIRINGAN POROS BALING-BALING TERHADAP KECEPATAN PERAHU KETINTING YANG MENGGUNAKAN MESIN DI LUAR DENGAN MESIN DI DALAM LAMBUNG PERAHU. ALE Proceeding, 6, 121-124. https://doi.org/10.30598/ale.6.2023.121-124