RANCANG BANGUN SISTEM APLIKASI UJIAN SEKOLAH AUTOMATIC BERBASIS LURING

  • Billy Yosep Okem Universitas Pattimura
  • Latuhorte Wattimury Universitas Pattimura
  • B. G. Tentua Universitas Pattimura
Keywords: Rancang Bangun, Aplikasi Ujian Sekolah, Waterfall, Sistem

Abstract

Penelitian ini membahas tentang rancang bangun sistem aplikasi ujian sekolah automatic berbasis luring. Ujian merupakan salah satu syarat yang harus dilewati oleh para siswa di sekolah. Selain menjadi tolak ukur siswa dalam meperoleh nilai dan ujian juga menentukan berhasil atau tidaknya pelaksanaan kurikulum di sekolah. Namun pada pelaksanaan ujian di sekolah yang masih menggunakan kertas dan belum terkomputerisasi dengan baik, hal ini dapat menyebabkan cost atau biaya yang dikeluarkan oleh sekolah setiap semester cukup besar, dan juga dalam pengolahan soal dan jawaban ujian yang masih manual dapat menyebabkan kesalahan-kesalahan seperti kertas jawaban ujian yang tercecer atau hilang. Dengan adanya Aplikasi Ujian Sekolah Automatic Berbasis Luring ini dapat mengurangi pembiayaan dalam perawatan (Hosting). Sedangkan sistem yang akan dibangun adalah manajemen ujian yang dikelolah oleh Admin, Guru dan proses ujian yang akan dijalani oleh siswa berupa pilihan ganda. Selain itu, Guru akan otomatis mengelola soal sesuai dengan mata pelelajaran ajar pada saat melakukan login sehingga dapat mengurangi kesalahan dalam pengelolahan soal ujian. Metode yang digunakan pada percancangan ini adalah pengembangan sistem dengan model Waterfall.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-11-30