ANALISIS MANAJEMEN PENDIDIKAN KARAKTER

SURVEY PADA SD KRISTEN DI KECAMATAN KAIRATU BARAT KABUPATEN SERAM BAGIAN BARAT

  • Juliana Pariama Universitas Pattimura
  • I H Wenno Universitas Pattimura
  • S Rumfot Universitas Pattimura

Abstract

pakerti yang baik maka Pendidikan Karakter memegang peranan penting dalam dunia pendidikan. Pencapaian nilai karakter harus diterapkan dengan manajemen yang baik. Manajemen Pendidikan karakter yaitu usaha yang terencana untuk menjadikan peserta didik mengenal, peduli dan menginternalisasi nilai – nilai agar peserta didik mampu menumbuhkan karakter yang terdiri dari proses perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan. SD Kristen di Kecamatan Kairatu Barat merupakan sekolah formal di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Seram Bagian Barat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen pendidikan karakter di SD Kristen Pada Kecamatan Kairatu Barat.

Jenis Penelitian yang diterapkan yakni penelitian lapangan. Artinya penulis melakukan penelitian di lapangan untuk memperoleh data dan informasi secara langsung tentang manajemen pendidikan karakter dengan mendatangi lokasi sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yakni penelitian yang penyajian data dengan deskripsi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manajemen pendidikan karakter yang terdiri dari (a) perencanaan pendidikan karakter, (b) pengorganisasian pendidikan karakter, (c) pelaksanaan pendidikan karakter dan (d) pengawasan pendidikan karakter.

Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan manajemen pendidikan karakter diintegrasikan dalam kegiatan sekolah yaitu kegiatan pembelajaran, kegiatan ekstrakurikuler dan kegiatan pembiasaan. Kegiatan manajemen pendidikan karakter dilaksanakan dalam rangka mencapai visi dan misi sekolah

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-06-30
How to Cite
Pariama, J., Wenno, I., & Rumfot, S. (2023). ANALISIS MANAJEMEN PENDIDIKAN KARAKTER. Jurnal Manajemen Pendidikan (JMP), 1(1), 14-25. Retrieved from https://ojs3.unpatti.ac.id/index.php/jmp/article/view/7329