PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL DENGAN PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK SETTING KOOPERATIF
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran matematika realistik setting model pembelajaran Kooperatif Tipe Think Talk Write pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel pada siswa kelas X MIA 1 MAN 1 Bitung yang Valid, Praktis, dan Efektif. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian Research and Development (R&D). Penelitian ini menggunakan pengembangan perangkat pembelajaran model 4-D Thiagarajan. Perangkat pembelajaran yang dihasilkan yaitu: (1) Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), (2) Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD), dan (3) Tes Hasil Belajar (THB). Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa: (a) pada tahap perancangan perangkat pembelajaran yang dihasilkan berupa 2 RPP, 2 LKPD, dan THB. Instrumen Validasi dan pengamatan menggunakan instrument yang telah dikembangkan oleh peneliti terdahulu. (b) Penelitian ini menggunakan validasi ahli dan ujicoba lapangan dengan hasil validasi menunjukan RPP dan LKPD cukup baik dan dapat digunakan dengan revisi kecil, sedangkan THB telah memuat indikator kriteria penilaian. Hasil ujicoba lapangan menunjukan beberapa aspek pembelajaran yang tidak efektif, dan revisi dilakukan dengan cara merevisi perangkat untuk menghasilkan perangkat final. Adapun THB dilihat dari indeks Validitas dan Reliabilitas yang dihasilkan cukup layak tanpa revisi
Downloads
Copyright (c) 2021 Dessy Endah Lentang, Philotheus Tuerah, Santje Salajang
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti is an Open Access Journal. The authors who publish the manuscript in Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti agree to the following terms:
Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International . This permits anyone to copy, redistribute, remix, transmit and adapt the work provided the original work and source is appropriately cited.
This means:
(1) Under the CC-BY license, authors retain ownership of the copyright for their article, but authors grant others permission to use the content of publications in Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti in whole or in part provided that the original work is properly cited. Users (redistributors) of Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti are required to cite the original source, including the author's names, Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti as the initial source of publication, year of publication, volume number, issue, and Digital Object Identifier (DOI); (2) Authors grant Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti the right of first publication. Although authors remain the copyright owner.