PENGARUH GAYA BELAJAR DI MASA PANDEMI TERHADAP KEMAMPUAN PROBLEM SOLVING

  • Dessy Rieuwpassa Universitas Pattimura Ambon
  • Theresia Laurens Universitas Pattimura
  • Carolina S Ayal Universitas Pattimura
Keywords: gaya belajar, kemampuan problem solving

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh dan besar pengaruh gaya belajar di masa pandemi terhadap kemampuan problem solving pada materi bentuk aljabar bagi siswa kelas VII SMP Katolik Ambon.  Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah ex post facto dengan mengambil sampel dari kelas VII-A dan VII-B SMP Katolik Ambon sebanyak 44 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket gaya  belajar dan tes kemampuan problem solving. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan aplikasi SPSS 22 yang terdiri dari analisis deskriptif,  dan analisis statistik inferensial. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan analisis regresi sederhana, karena hanya memiliki satu varibel bebas dan satu variabel terikat. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa tidak terdapat pengaruh gaya belajar di masa pandemi terhadap kemampuan problem solving pada materi bentuk aljabar bagi siswa kelas VII SMP Katolik Ambon. Besar pengaruh gaya belajar terhadap kemampuan problem solving sebesar 5.1% sedangkan 94.9% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-11-30
How to Cite
Rieuwpassa, D., Laurens, T., & Ayal, C. (2022). PENGARUH GAYA BELAJAR DI MASA PANDEMI TERHADAP KEMAMPUAN PROBLEM SOLVING. Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti, 3(3), 93-99. https://doi.org/10.30598/jpmunpatti.v3.i3.p93-99