Analisis Potensi Senyawa Bioaktif Minyak Esensial Akar dan Biji Hanjeli (Coix lacryma-jobi L.) sebagai Antivirus SARS-CoV-2 Secara In Silico

  • Acong Jaya Sinaga Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Medan, Medan, Indonesia
  • Diky Setya Diningrat Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Medan
  • Ayu Nirmala Sari Universitas Islam Negeri Ar-Raniry https://orcid.org/0000-0002-8528-2574
  • Novita Sari Harahap Jurusan Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Medan https://orcid.org/0000-0002-4326-4001
  • Kusdianti Kusdianti Jurusan Biologi Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Pendidikan Indonesia https://orcid.org/0000-0002-6767-2202
Keywords: Hanjeli, Minyak esensial, GC-MS, Antivirus, In silico

Abstract

Pandemi Covid-19 masih menjadi masalah yang serius, penyebaran virus dan mutasi virus yang sangat cepat menyebabkan penemuan obat yang spesifik masih kurang efektif.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil senyawa bioaktif yang terkandung dalam minyak esensial akar dan biji hanjeli, khususnya senyawa yang bermanfaat sebagai antivirus. Jenis dari penelitian ini adalah penelitan deskriptif dengan metode In silico. Akar dan biji hanjeli diolah dengan cara destilasi uap air. Setelah itu identifikasi senyawa bioaktif dilakukan menggunakan teknik GC-MS, untuk mengetahui senyawa bioaktif yang terkandung pada ekstrak minyak esensial akar dan biji Hanjeli. Selanjutnya hasil senyawa bioaktif yang telah didapat kemudian diidentifikasi bioaktivitasnya dengan menggunakan software Pubchem, untuk melihat bioaktivitas dan canonical SMILES dari senyawa tersebut dan terakhir dilakukan analisis dengan PASS online untuk melihat potensi dan mekanismenya sebagai antivirus SARS-CoV-2.Hasil penelitian menunjukkan bahwa senyawa bioaktif minyak esensial akar dan biji hanjeli terdiri dari 40 senyawa yang terdapat pada minyak esensial akar Hanjeli dan 41 senyawa  lagi berada di minyak esensial biji Hanjeli. Total keseluruhan senyawa sebanyak 81 dengan 19 senyawa  merupakan senyawa bioaktif yang terdapat pada keduanya, sehingga didapati total sebesar 62 senyawa fitokimia yang berbeda-beda.Senyawa bioaktif minyak esensial akar hanjeli yang berguna sebagai antivirus ada sebanyak 9 senyawa. Pada minyak esensial biji ditemukan 11 senyawa yang memiliki bioaktivitas sebagai antivirus. Mekanisme kerja senyawa yang berpotensi sebagai antivirus umumnya sama, dimana setelah diidentifikasi pada software PASS online terdapat 2 mekanisme yakni sebagai RdRp Inhibitor dan sebagai 3Clpro inhibitor.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-03-23