Kaji Pengaruh Penggunaan Tipe Busi Terhadap Kinerja Sepeda Motor Sebagai Sarana Transportasi

  • S J E Sarwuna Universitas Pattimura
  • W M E Wattimena Universitas Pattimura
  • C S E Tupamahu Universitas Pattimura
Keywords: dynamometer Prony brake, Tipe busi, Kinerja Mesin Sepeda Motor

Abstract

Abstrak. Busi merupakan salah satu komponen dalam system pengapian berperan sebagai penghasil api. Busi terdiri dari berbagai varian yang dalam penggunannya membakar campuran udara dan bahan bakar dalam ruang yang kemudian memberikan pengaruh terhadap peningkatan maupun penuruan kinerja dari mesin. Untuk itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan tipe busi terhadap kinerja sepeda motor empat langkah 135cc. Metode penelitian dilakukan dengan pendekatan eksperimental menggunakan kendaraan Jupiter MX 135 cc, pengujian dilakukan secara statis dengan menggunakan alat bantu dynamometer type prony brake. Data yang diukur berupa putaran di poros engkol dan putaran dari prony brake  pada berbagai variasi beban prony sebesar 3kg, 4kg, 5kg dan 6kg (beban diletakan pada pedal rem cakram belakang) yang kemudian dikonversikan ke dalam satuan Newton untuk dua tipe busi masing – masing yakni busi standar dan busi platinum. Berdasarkan data-data tersebut dihitung torsi pada prony brake, torsi motor, dan daya efektif. Hasil penelitian menunjukan bahwa torsi maksimum dan daya maksimum kendaraan untuk penggunaan busi standar dicapai pada reduction gear 4 sebesar 10,74 Nm dan 5813,11 W dibandingkan dengan reduction gear 1, 2 dan 3. Begitu juga dengan tipe busi Platinum menghasilkan torsi maksimum dan daya maksimum pada reduction gear 4 sebesar 8,24 Nm dan 4684,22 W lebih rendah dibandingkan busi  Standar. Dari hasil pengujian dapat dilihat busi platinum harus digunakan pada kendaraan yang mengutamakan kecepatan tinggi namun hanya menerima sedikit pembebanan (torsi kecil) sedangkan busi lebih di khususkan pada kendaraan harian yang mengutamakan torsi yang besar namun tidak membutuhkan kecepatan tinggi.

Downloads

Download data is not yet available.

References

[1] Ansori. A., Pengaruh Variasi Busi Terhadap Emisi Gas Buang Sepeda Motor Empat Langkah. Jurnal : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Surabaya, 2015.
[2] Aufa. R., Pengaruh Penggunaan Busi Terhadap Konsumsi Bahan Bakar pada Sepeda Motor Honda Beat Tahun 2012. Jurnal : Jurusan Teknik Otomotif, Universitas Negeri Padang, 2015.
[3] Kurniawan. H., Pengaruh Penggunaan Busi Standar, Busi Racing & Busi Iridium Terhadap Kinerja Mesin Sepeda Motor 4 Langkah 110cc pada Berbagai Tekanan Kompresi. Jurnal : Jurusan Teknik Mesin, Universitas Negeri Semarang, 2016.
[4] Kustiawan. F., Analisa Variasi Busi Terhadap Performa Motor Bensin 4 Langkah. Jurnal : Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Surakarta, 2016.
[5] Mustaqin, dan W. Renggani. G., Remapping Pengapian Programable CDI dengan Perubahan Variasi Tahanan Ignition Coil pada Motor Bakar 4 Tak 1225 CC Berbahan Bakar E-100. Jurnal :Fakultas Teknik, Universitas Pancasakti. Vol. 12 No. 1 April 2016
[6] Nurdianto. I., Pengaruh Variasi Tingkat Panas Busi Terhadap Performa Mesin Emisi Gas Buang. Jurnal : Fakultas Teknik, Universitas Negeri Surabaya. Vol. 03 No. 03 119-127 2015.
[7] Pasaribu. S., Pengaruh Variasi Celah Busi dan Jenis Busi Terhadap Emisi Gas Buang pada Kendaraan Roda Dua 110CC. Jurnal : Akademi Teknologi Industri Immanuel Medan, Vol. 3 No. 1 Mei 2017.
[8] Putra, T. W., Sudarmo dan W. Yoyok., Pengaruh Jenis Busi Terhadap Konsumsi Bahan Bakar dan Emisi Gas Buang pada Sepeda Motor Honda Revo Fit 110 CC. Jurnal : Fakultas Teknik, Universitas Muhamadiyah Ponorogo. Vol. 5 No. 2 2016
[9] Rahmadhi. S., Pengaruh Jarak Kerenggangan Celah Elektroda Busi Terhadap Emisi Gas Buang pada Sepeda Motor 4 Tak. Jurnal : Jurnal Teknik Otomotif, Universitas Negeri Padang, 2015.
[10] Setyono. Dkk., Pengaruh Penggunaan Variasi Elektroda Busi Terhadap Performa Motor Bensin 4 Langkah. Jurnal : Jurusan Teknik Mesin, Institut Sepuluh November, 2015.
Published
2021-11-25