Analisis Kinerja Keuangan Sebelum dan Setelah Penerapan PSAK 22 Pada PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk

  • Anindiya Salsabila Universitas Pembangunan Pancabudi (UNPAB)
Keywords: PSAK 22, Akuisisi, Kinerja Keuangan

Abstract

Penelitian ini menjelaskan implementasi akuntansi kombinasi bisnis pada PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk setelah penerapan PSAK 22 di tahun 2018 dan menggambarkan dampaknya terhadap kinerja keuangan perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui signifikansi perbedaan kinerja keuangan perusahaan sebelum dan sesudah akuisisi pada periode 2013-2022, dengan menganalisis kinerja keuangan lima tahun sebelum dan lima tahun sesudah akuisisi. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non-probability sampling. Dalam penelitian ini diperoleh 10 laporan keuangan yang menjadi sampel penelitian. Metode penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan data sekunder dari laporan keuangan PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk dan jenis penelitiannya berupa komparatif. Teknik pengumpulan menggunakan dokumentasi dan kepustakaan. Melalui analisis NPM, CR, DER, dan TATO. Hasil menunjukkan fluktuasi kinerja setelah akuisisi PT Bogor Medical Center terhadap PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk. Teknik analisis yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji normalitas, dan uji paired sample t-test dengan bantuan aplikasi SPSS 25 for windows.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ali, K. (2020). Analisis Perbedaan Kinerja Keuangan Sebelum dan Sesudah Merger dan Akuisisi Pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Derivatif : Jurnal Manajemen, 14(2).

Azhari, N. (2018). Pengaruh Rasio Solvabilitas dan Profitabilitas terhadap Keuangan pada PT. Pelindo I (Persero) Cabang Belawan. (Skripsi Sarjana, Universitas Medan Area).

Dewi, Putu Y. K., dan Ni P. S. Suryantini. (2018). Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Perusahaan Sebelum dan Sesudah Akuisisi. E-Jurnal Manajemen Universitas Udayana.

Hadi, H. (2010). Analisis Pengaturan Merger, Akuisisi, Dan Konsolidasi Perseroan Terbatas Dalam Ketentuan Undang-Undang No. 5 Tahun 1999 Tentang Larangan Praktek Monopoli Dan Persaingan Usaha Tidak Sehat. Jurnal Privat Law, 9(2), 450-458.

Hanafi, Mamduh dan Abdul Halim. (2012). Analisis Laporan Kuangan. Yogyakarta: (UPP) STIM YKPN.

Hasibuan, Afifah Khairani (2021). Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan PT Jasa Marga Tbk Sebelum dan Sesudah Akuisisi. (Skripsi Sarjana, UIN Syahada Padang Sidempuan).

Hasan, Iqbal, (2001). Pokok-Pokok Materi Statistik 1 (Statistik Deskriptif). Jakarta: PT Bumi Aksara.Farlianto, F. F. (2014). Akuisisi Sebagai Strategi Pengembangan Perusahaan. Jurnal Ilmu Manajemen, 11(3), 110-118.

IAI. (2018). PSAK 22: Kombinasi Bisnis. Jakarta: Ikatan Akuntan Indonesia.

Munawir. (2012). Analisis Laporan Keuangan. Edisi Empat. Yogyakarta: PT Liberty.

Kasmir. (2018). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Rajawali Pers.

Pasamba, E. M., & Killay, T. (2023). Study of Economic Potential in Fishing Communities. Jurnal Pendidikan Tambusai, 7(2), 5300-5307.

Nabbal, F., Afifah, A. N., & Panggiarti, E. K. (2023). Proses akuisisi perusahaan: strategi, tantangan, dan dampaknya bagi kinerja keuangan perusahaan. Jurnal Maneksi (Management Ekonomi Dan Akuntansi), 12(2), 293-298.

Pasamba, E. M. (2019). Determinan Kualitas Audit Dengan Time Budget Pressure Sebagai Variabel Moderasi (Doctoral dissertation, Universitas Brawijaya).

Pasamba, E. M., & Nurhidayati V., (2024). Analisis Efektivitas Penerimaan Retribusi Air Minum dalam Meningkatkan Kinerja PDAM Gwar Gwamar Kabupaten Kepulauan Aru.

Syafrida Hani. (2015). Teknik Analisa Laporan Keuangan. Bogor: In Media.

Syaichu, M. (2006). Merger dan Akuisisi: Alternatif Meningkatkan Kesejahteraan Pemegang Saham. Jurnal Studi Manajemen Organisasi, 3(2), 59-68.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Manajemen. Bandung: CV Alvabeta.

Widiyanto, M. A. (2013). Statistik Terapan : Konsep dan Aplikasi Dalam Penelitian Bidang Pendidikan, Psikologi, dan Ilmu Sosial Lainnya. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.

Published
2024-11-11