PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN KETAHANAN PANGAN BERBASIS PENGOLAHAN SAGU DAN UMBI-UMBIAN DI NEGERI IHAMAHU
Abstract
Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bentuk kegiatan pegabdian pada masyarakat oleh mahasiswa menggunakan pendekatan lintas keilmuan serta sektoral pada waktu dan daerah tertentu. Negeri Ihamahu sejak dulu memilih sagu sebagai makanan pokok. Masyarakat di Negeri Ihamahu membuat sagu sebagai pangan utama masyarakat yang diolah menjadi papeda, sarut, bagea, sagu gula,dan beragai olahan khas daerah. Namun sekarang peran sagu bukan lagi sebagai pangan utama tapi kini berubah menjadi makanan alternatif apabilaberas tidak ada. KKN ini dilaksanakan pada tanggal 08 November 2023 di Negeri Ihamahu, Kecamatan Saparua Timur, Kabupaten Maluku Tengah. Program kerja yang dilakukan merupakan program yang berfokus kepada masyarakat. Program yang dilaksanakan berupa kegiatan pelatihan dan pendampingan pengolahan pangan lokal yang dapat dijadikan tepung-tepungan sagu maupun umbi-umbian yang kemudian diolah kembali menjadi mie sagu, dengan tujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat untuk mengembangkan potensi dan sumberdaya alam yang ada di wilayah tersebut dalam menghadapi krisis pangan.
Downloads
Copyright (c) 2024 Pattimura Mengabdi : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.