PENGEMBANGAN USAHA PETERNAK MITRA AYAM BROILER MELALUI KEGIATAN SEKOLAH LAPANG DI DESA MULYOSARI KABUPATEN MALANG JAWA TIMUR
Abstract
Kegiatan sekolah lapang dalam mengembangkan usaha peternak mitra ayam broiler dilakukan di. Desa mulyosari, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang. Ayam broiler adalah salah satu tipe ayam ras pedaging yang dapat dipelihara dan dibudidayakan peternak dengan kurun waktu yang singkat untuk menghasilkan dagingnya. Perusahaan yang bekerja sama dengan para peternak di desa mulyosari adalah PT. Ciomas Adisatwa. PT Ciomas Adisatwa ini merupakan bagian dari PT Japfa Comfeed indonesia yang bergerak di ayam pedaging atau broiler. Biasanya peran PT Ciomas Adisatwa adalah menyediakan sapronak atau sarana produksi peternakan berupa Bibit ayam (DOC), pakan dan obat-obatan, sedangkan peternak hanya menyiapkan lokasi kandang, struktur kandang dan tenaga pemelliharaan, sehingga peternak dan mitra dapat saling menguntungkan. Tujuan dari kegiatan sekolah lapang ini untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan peternak desa mulyosari mengenai cara pemeliharaan ayam broiler yang lebih baik untuk mencapai pendapatan usaha yang lebih maksimal. Metode yang digunakan berupa ceramah terkait tahapan awal pemeliharaan ayam broiler dan diskusi permasalahan peternak selama usaha ayam broiler. Hasil dari pengembangan usaha peternak mitra melalui kegiatan sekolah lapang ini adalah para peternak mitra sangat memahami tentang pengembangan usaha ayam broiler dan pengalaman peternak dapat dikembangkan dan diterapkan.
Downloads
Copyright (c) 2023 Pattimura Mengabdi : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.