TY - JOUR AU - Anisa Illahi AU - Agustina Pradjaningsih AU - Abduh Riski PY - 2022/04/19 Y2 - 2024/03/29 TI - PENERAPAN FUZZY LINEAR PROGRAMMING UNTUK OPTIMASI PRODUKSI TAHU JF - Pattimura Proceeding: Conference of Science and Technology JA - puc VL - 2 IS - 1 SE - Articles DO - UR - https://ojs3.unpatti.ac.id/index.php/pcst/article/view/5598 AB - Permasalahan yang terjadi pada industri tahu yang ada di desa Tanjungrejo antara lain menentukan jumlah tahu yang akan diproduksi, kendala terkait bahan baku, dan biaya produksi yang tinggi. Permasalahan-permasalahan tersebut jika tidak ditangani dengan tepat bukan keuntungan yang didapat melainkan kerugian. Hal ini tentunya berkaitan dengan optimasi serta efisiensi penyediaan modal, bahan baku, waktu, pegawai dan gaji pegawai agar mendapatkan keuntungan yang optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah pengoptimalan hasil produksi pada industri tahu yang ada di desa Tanjungrejo dengan menggunakan metode fuzzy linear programming. Fuzzy linear programming adalah pengembangan dari program linear yang diaplikasikan dengan lingkungan fuzzy untuk mencapai tujuan memaksimalkan atau meminimumkan suatu masalah. Dengan menggunakan fuzzy linear programming dapat diperoleh nilai optimum jumlah produk tahu mentah dan tahu goreng yang diproduksi sesuai permintaan dan ketersediaan sumber daya produksi. Sumber daya yang diteliti adalah keuntungan, waktu kerja, dan bahan baku. Penyelesaian metode fuzzy linear programming dilakukan menggunakan software Lindo. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini menunjukkan bahwa keempat industri mendapatkan keuntungan optimal dengan catatan ada penambahan bahan baku, dan λ merupakan nilai keanggotaan fuzzy yang berada direntang 0 sampai 1 ER -