PEMANFAATAN GAME EDUKASI BERBASIS IT (WORDWALL) SEBAGAI STRATEGI UNTUK MENCIPTAKAN LINGKUNGAN BELAJAR YANG AKTIF DAN MENYENANGKAN DI SEKOLAH DASAR
Abstract
Pembelajaran yang aktif dan menyenangkan menjadi salah satu prioritas utama yang harus ditingkatkan. Partisipasi peserta didik selama proses pembelajaran merupakan aspek yang sangat penting. Kegiatan belajar mengajar dituntut untuk mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman yang ada. Menuju era society 5.0 peserta didik di tingkat sekolah dasar harus dilatih memiliki kemampuan berpikir kritis Tetapi berdasarkan fakta dilapangan banyak pembelajaran yang masih berpusat pada guru sehingga peserta didik masih kurang aktif, untuk itu tentunya harus disiasati dengan strategi yang tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji manfaat dari penggunaan media game edukasi berbasis IT (wordwall) sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan dan aktif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kualitatif dengan metode studi literatur. Dengan ini hasil implikasi hasil penelitoan adalah penggunaan media pembelajaran IT berbasis game dengan menggunakan wordwall sangat tepat dan relevan mengikuti tuntutan perkembangan zaman, yang dimana pembelajaran harus menarik dan mengintegrasikan teknologi. Hal ini juga menjadi pengambilan langkah yang efektif untuk memenuhi kebutuhan belajar peserta didik yang fleksibel tetapi dapat membangkitkan keaktifan dan menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan, sehingga akan berdampak pada terwujudnya pembelajaran yang optimal dan memberikan pengaruh pada hasil belajar peserta didik, serta yang terpenting adalah apabila akan menerapakan media pembelajaran yang terintegrasi dengan teknologi seperti wordwall ini, harus terpenuhinya sarana dan pra sarana pendukung utama di sekolah. Kata kunci : Pembelajaran; Teknologi; wordwall
Downloads
Copyright (c) 2024 PEDAGOGIKA: Jurnal Pedagogik dan Dinamika Pendidikan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.