KESALAHAN MAHASISWA DALAM MENGGAMBAR GRAFIK FUNGSI PERTIDAKSAMAAN LINEAR

  • Ratnah Kurniati Universitas Pattimura
Keywords: kesalahan, grafik, fungsi, pertidaksamaan linear

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Kesalahan yang sering dialami mahasiswa dalam menggambar grafik fungsi pertidaksamaan linear, dan 2) faktor-faktor yang menyebabkan kesalahan-kesalahan tersebut. Metode penelitian yang digunakan untuk menjawab tujuan penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang menggunakan tiga orang subjek yang merupakan mahasiswa pendidikan matematika semester III Universitas Pejuang RI, Makassar. Hasil penelitian ini adalah: (1) Kesalahan yang sering dialami mahasiswa dalam menggambar grafik fungsi pertidaksamaan linear adalah: a) pada penentuan daerah yang diarsir atau daerah yang memenuhi pertidaksamaan-pertidaksamaan yang ditentukan. Kesalahan ini disebabkan oleh adanya penggeneralisasian konsep mahasiswa yang salah; b) kesalahan dalam menggambar garis pertidaksamaan yang disebabkan oleh kurangnya ketelitian dan pemahaman mahasiswa pada materi menggambar grafik.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Allen, G. D. 2007. Student Thinking: Lesson 1. Misconceptions in Mathematics. Departement of Mathematics: Texas A&M University. Diakses pada 23 Oktober 2014 dari http://www.math.tamu.edu/~snite/MisMath.pdf
Bicer, A., Capraro, R.M., & Capraro, M.M. 2014. Pre-service Teachers’ Linear and Quadratic Inequalities Understandings. International Journal for Mathematics Teaching & Learning.
Blanco, L.J. & Garrote, M. 2007. Difficulties in Learning Inequalities in Students of the First Year of Pre-University Education in Spain. Eurasia Journal of Mathematics, Science & Technology Education, 3(3), 221-229.
Chinamasa, E., Nhamburo, V., & Sithole M. 2014. Analysis of Students’ Errors on Linear Programming at Secondary School Level: Implications for Instruction. Zimbabwe Journal of Educational Research, Vol. 26, No. 1.
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. 2014. Matematika Kurikulum 2013 untuk SMA Edisi Revisi 2014. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
Lai M.Y. & Tsang K.W. 2009. Understanding Primary Children’s Thinking and Misconceptions in Decimal Numbers. Proceedings for International Conference on Primary Education 25-27 November 2009.
Published
2024-03-26
How to Cite
Kurniati, R. (2024). KESALAHAN MAHASISWA DALAM MENGGAMBAR GRAFIK FUNGSI PERTIDAKSAMAAN LINEAR. Sora Journal of Mathematics Education, 4(1), 1-9. https://doi.org/10.30598/sora.4.1.1-9