INVERSI SEISMIK MODEL BASED (AI) UNTUK KARAKTERISASI RESERVOAR SUB-FORMASI SAND4 LAPANGAN PENOBSCOT KANADA
Abstract
Prospek Lapangan Penobscot berlokasi di Sub-basin Sable di Utara Pulau Sable. Pada lapangan ini didukung oleh sumur L-30. Meskipun pada Lapangan Penobscot ini telah diketahui perkiraaan kedalaman lapisan sandstone pada Formasi Mississauga, data ini masih terlalu lemah untuk dijadikan acuan perkiraan persebaran lapisan reservoir sandstone yang ada. Maka dari itu perlu dilakukan seismik inversi (Model based) untuk menghasilkan volume acoustic impedance, volume porositas dan volume densitas sebagai landasan dalam mengambil tindakan terhadap reservoar. Zona target berada di Formasi Mississauga pada sub-formasi Sand4. Pada proses inversi acoustic impedance didapat nilai korelasi sebesar 0.951745 dan error 0.312563. Berdasarkan hasil inversi seismik menunjukkan zona sandstone memiliki nilai acoustic impedance rendah (7874 - 8923 (m/s)*(g/cc)) dan pada penampang volume porositas yang dihasilkan terlihat bahwa zona sandstone memiliki porositas relatif tinggi yaitu 22 – 26.3 %, serta pada penampang volume densitas menggambarkan zona sandstone memiliki densitas yang rendah berkisar 2.23 – 2.37 g/cc.