PENGARUH METODE FIELD TRIP TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI MENULIS KARANGAN DESKRIPSI PADA SISWA KELAS IX SMP NEGERI 05 SPAUK
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode field trip terhadap hasil belajar siswa pada materi menulis karangan deskripsi kelas IX Sekolah Menengah Pertama Negeri 05 Sepauk Tahun Pelajaran 2017/2018. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan eksperimen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Bentuk penelitian yang digunakan yaitu quasi experimental design dengan rancangan penelitian nonequivalent control group design. Teknik dan alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi langsung, teknik pengukuran, teknik komunikasi tidak langsung, sedangkan alat yang digunakan berupa lembar observasi, soal tes, angket. Nilai rata-rata pretest kelas eksperimen 64,37 dan rata-rata posttest 77,00, sedangkan rata-rata pretest kelas kontrol 65,00 dan rata-rata posttest 72,73. Setelah dihitung secara statistik dengan menggunakan uji-z dengan α = 0,05 maka diperoleh nilai zhitung adalah 9,79 dan ztabel pada α = 0,05 adalah 1,96, hal ini berarti zhitung > ztabel yaitu 9,79 > 1,96 maka Ha (Hipotesis Alternatif) diterima dan Ho (Hipotesis Nol) ditolak, artinya terdapat pengaruh metode field trip terhadap hasil belajar siswa pada materi menulis karangan deskripsi kelas IX Sekolah Menengah Pertama Negeri 05 Sepauk Tahun Pelajaran 2017/2018.
Downloads
References
Jihad, A. dan Haris, A. 2012. Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Multi Presindo.
Sagala, S. 2013. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.
Sudjana, N. 2016. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sukardi. 2016. Metodologi Penelitian Pendidikan Kompetensi dan Praktiknya. Jakarta: Bumi Aksara.
Tarigan, H, G. 2008. Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa Bandung.
Copyright (c) 2022 Yusuf Olang, Lusiana Desi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.