ANALISIS BEBAN KERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE FULL TIME EQUIVALENT (FTE) DI UD ROTI ALVINE

  • Widya S. Madiun Universitas Pattimura
  • Ariviana L. Kakerissa Universitas Pattimura
Keywords: Beban Kerja, Full Time Equivalent, Kebutuhan Tenaga Kerja

Abstract

UD Roti Alvine merupakan Perusahaan Rumahan atau Home Industry yang bergerak dibidang produksi roti (Usaha Bakery). Hasil pengamatan awal ditemukan bahwa, Para pekerja bagian produksi melakukan pekerjaan rangkap yakni tidak adanya ketidakjelasan tugas dan tanggungjawab para pekerjanya. Tentu hal ini juga berpengaruh pada output yang dihasilkan, salah satu faktor yang mempengaruhi adalah beban kerja yang diberikan oleh perusahaan kepada karyawan. Untuk itu pihak perusahaan harus memperhatikan beban kerja yang akan diberikan kepada karyawan agar tercapai produktivitas yang optimal. Analisa beban kerja sangat penting untuk menghitung tepatnya berapa banyak karyawan yang dibutuhkan untuk menyelesaikan semua tugas di bagian atau departemen pada perusahaan. Dalam penelitian ini, dilakukan pengidentifikasian aktivitas tiap pekerja, menganalisis beban kerja bagi tiap pekerja dan jumlah   kebutuhan   karyawan   bagian produksi dengan menggunakan metode Full Time Equivalent. Hasil  penelitian  menunjukan  bahwa  beban  kerja  yang  dihasilkan  pekerja  bagian produksi berdasarkan perhitungan beban kerja dengan Metode Full Time Equipment (FTE), rata-rata beban kerja dalam indeks FTE seluruh pekerja produksi berada pada kondisi Overload dengan nilai rata-rata Indeks FTE 1,89 dimana nilai tersebut > 1,28.  Sedangkan jumlah kebutuhan tenaga kerja optimal pekerja bagian produksi adalah 9 karyawan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Adawiyah, W. (2013). Analisis Beban Kerja Sumber Daya Manusia Dalam Aktivitas Produksi Komoditi Sayuran Selada (Studi Kasus : CV Spirit Wira Utama). Skripsi pada Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor, Bogor.

Dessler, G. (2004). Manajemen Sumber Daya Manusia. Indeks, Jakarta.

Dewi, U dan Satrya, A. (2012). Analisis Kebutuhan Tenaga Kerja Berdasarkan Beban Kerja Karyawan Pada PT PLN (Persero) Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang Bidang Sumber Daya Manusia dan Organisasi. Jurusan Manajemen SDM Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, Depok.

Ibrahim Fahmi. (2013). Perilaku Organisasi. Alfabeta. Bandung.

Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor: KEP/75/M.PAN/7/2004 tentang Pedoman Perhitungan Kebutuhan Pegawai Berdasarkan Beban Kerja dalam Rangka Penyusunan Formasi Pegawai Negeri Sipil (Kep. Men.PAN Nomor : KEP/75/M.PAN/2004). Jakarta : Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara Republik Indonesia.

Mangkuprawira, S. (2003). Manajemen Sumber Daya Manusia Strategik. PT. Ghalia Indonesia, Jakarta.

Moekijat. (2008). Analisis Jabatan. CV. Mandar Maju, Bandung.

Oesman, O. (2012). Penerapan Penggunaan FTE RACI dan Head Count Analysis dalam Pengelolaan SDM. Pengelolaan SDM Dalam Rangka Modernisasi Layanan Publik Berbasis Teknologi Informasi. Jakarta.

Panca Mitra Sinergi, (2014). Keunggulan metode FTE ini dalam peningkatan produktivitas perusahaan.

Prosedur Tutorial FTE (Full Time Equivalent). www.labdske- uii.com.

Rivai Veitzhal dan Sagala Ella Jauvani. (2011). Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Perusahaan : Dari Teori Ke Praktik. Rajawali Press. Jakarta.

Rivai, H. V. (2006). Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan, Dari Teori ke Praktik. PT. Rajagrafindo Persada, Jakarta.

Rivai, H. V. dan E. J. Sagala. (2009). Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan Dari Teori ke Praktik. Rajawali Pers, Jakarta.

Siagian, S. P. (2008). Manajemen Sumber Daya Manusia. Bumi Aksara, Jakarta.

Taylor, F. (1911). Shop Management. New York and London. Harper, brothers.

Umar Husein. (2008). Desain Penelitian MSDM dan Perilaku Karyawan. PT. Rajagrafindo Perkasa, Jakarta.

Windri Novera. (2010). Analisis beban kerja dan Kebutuhan karyawan Bagian administrasi akademik dan Kemahasiswaan. Bogor.

Zimmerman, P.G. (2002). Nursing Management Secrets. Elsevier Health Sciences.

Published
2017-09-15
How to Cite
Madiun, W. S., & Kakerissa, A. L. (2017). ANALISIS BEBAN KERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE FULL TIME EQUIVALENT (FTE) DI UD ROTI ALVINE. ARIKA, 11(2), 89-96. https://doi.org/10.30598/arika.2017.11.2.89
Section
Articles