Peer Review Process

Naskah yang dikirimkan oleh peneliti ke penerbit, terlebih dahulu akan ditelaah oleh editor jurnal untuk dinilai kesesuaian naskah dengan fokus dan cakupan jurnal, prinsip redaksional, serta pengaturan tata letak (kesesuaian dengan template). Jika memenuhi ketentuan, maka naskah akan diteruskan oleh editor ke reviewer.

Sebelum diterbitkan, naskah akan ditelaah terlebih dahulu dengan teknik peer review process. Peer Review process merupakan teknik (penelaahan/peninjauan/penilaian)  sejawat terhadap kualitas karya tulis ilmiah oleh pakar lain dari bidang ilmu yang relevan atau yang memiliki pengalaman historis dalam menelaah naskah. Peer Review Process bertujuan agar naskah yang diterbitkan memenuhi standar disiplin ilmiah dan standar keilmuan pada umumnya seperti kesalahan istilah maupun prosedur, metode yang digunakan, validitas data, referensi yang tidak dicantumkan atau tidak akurat dan sebagainya.

Adapun keputusan dari Peer Review Process antara lain:

  • Diterima
  • Diterima dengan sedikit revisi kecil (penulis melakukan revisi hingga waktu yang ditentukan oleh penerbit)
  • Diterima dengan revisi besar (penulis melakukan revisi hingga waktu yang ditentukan oleh penerbit)
  • Ditolak (umumnya karena naskah di luar fokus dan  ruang lingkup jurnal, tatak letak tidak sesuai ketentuan jurnal serta kesalahan lain yang substantif).