PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN BERBASIS ETNOMATEMATIKA BUDAYA MASYARAKAT NEGERI TULEHU PADA MATERI SEGIEMPAT DAN SEGITIGA UNTUK SISWA DI KELAS VII MTS NEGERI I MALUKU TENGAH

  • Heni Rahim Universitas Pattimura
  • W Mataheru Universitas Pattimura
  • J Takaria Universitas Pattimura
Keywords: etnomatematika, model 4-D, pengembangan perangkat pembelajaran

Abstract

Permasalahan yang melatarbelakangi penelitian ini adalah materi segiempat dan segitiga menyumbangkan nilai rendah untuk siswa, sehingga diperlukan contoh konkrit dalam keseharian siswa agar siswa tertarik terhadap pembelajaran. Peneliti mengembangkan perangkat pembelajaran berbasis etnomatematika pada budaya masyarakat Tulehu, sehingga siswa tertarik karena apa yang dipelajari ada dalam kegiatan kesehariannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan pengembangan perangkat pembelajaran berbasis etnomatematika budaya masyarakat Negeri Tulehu pada materi segiempat dan segitiga di kelas VII MTs Negeri 1 Maluku Tengah. Dalam mengembangkan perangkat pembelajaran, model pengembangan perangkat yang dikembangkan dalam penelitian ini adalah model pengembangan 4-D (four-D) yang dikembangkan oleh Thiagarajan. Perangkat pembelajaran yang dikembangkan berbasis etnomatematika budaya masyarakat Negeri Tulehu adalah RPP, Bahan Ajar (BA) dan LKS. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi, observasi, dan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran berkatagori valid, praktis dan digunakan di lapangan dengan sedikit revisi sedangkan keefektifan perangkat pembelajaran ditinjau dari beberapa hal berikut. Keterlaksanaan sintaks dengan rata-rata keterlaksanaan (3,65), presentase keterlakasanaan 91,65% dikatagorikan efektif. Respons siswa positif, dan hasil belajar siswa dinyatakan tuntas 86% artinya siswa telah mencapai indikator kompetensi yang sudah ditetapkan sehingga dapat dikatakan perangkat pembelajaran efektif untuk digunakan

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aunurrahman, Belajar dan Pembelajaran, Alfabeta. Bandung, (2014).

Khabibah, Siti, Doctoral Dissertation: “Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika dengan Soal Terbuka untuk Meningkatkan Kreatifitas Siswa Sekolah Dasar”. Surabaya: Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Surabaya, Tidak dipublikasikan, (2006).

Akbar Sa’dun. Instrumen Perangkat Pembelajaran. PT Remaja Rosda Karya. Malang, (2017)

Nienke.Nieveen, “Formative Evaluation in Educational Design Research”. In Tjeerd Plomp and Nieke Nieveen (Ed.). An Introduction to Educational Design Research, Netherlands: netherlands institute for curriculum development, (2007).

Fitriyah A.I, Pengembangan Perangkat Matematik Berbasis Warisan Budaya Indonesia Untuk Melatih Literasi Matematis Siswa. (2018).

Abdur Rahman As’ari, dkk. Buku Guru Matematika kelas VII, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Jakarta, (2014)

Anam dkk. Skripsi. Pengembangan Peraangkat Pembelajaran Model Probing Prompting berbasis Etnomatematika untuk Melatihkan Kemampuan Komunikasi Siswa”, Surabaya: PMT UINSA, (2016 )

Published
2022-04-19
How to Cite
Rahim, H., Mataheru, W., & Takaria, J. (2022). PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN BERBASIS ETNOMATEMATIKA BUDAYA MASYARAKAT NEGERI TULEHU PADA MATERI SEGIEMPAT DAN SEGITIGA UNTUK SISWA DI KELAS VII MTS NEGERI I MALUKU TENGAH. Pattimura Proceeding: Conference of Science and Technology, 2(1), 271-276. Retrieved from https://ojs3.unpatti.ac.id/index.php/pcst/article/view/5597
Section
Articles