SURVEI TINGKAT KEBUGARAN JASMANI ATLET KARATE DOJO REDLAND HALONG USIA 16 - 19 TAHUN DALAM PERSIAPAN KEJURDA REDLAND II 2019 DI AMBON

  • Jefry Dulanlebit SMA Negeri 3 Ambon, Provinsi Maluku
Keywords: Tingkat Kebuigaran jasmani

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kebugaran jasmani atlet Karate Dojo Redland Halong  Usia 16 – 19 Tahun. Populasi dalam penelitian ini adalah Atlet Karate Dojo Redland Halong sebanyak 30 orang. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah Atlet Karate Dojo Redland Halong sebanyak 30 orang yang berusia 16-19 tahun. Instrumen yang digunakan untuk mengukur kebugaran jasmani dalam penelitian ini adalah Tes Kebugaran Jasmani Indonesia (TKJI). untuk 16-19 tahun. Analisis data menggunakan analisis uji t (paired sample t test) pada taraf signifikasi 5 % dengan aplikasi SPSS ver 16. Berdasarkan analisis menunjukkan bahwa: Tingkat Kebugaran Jasmani atlet Karate Dojo Redland Halong yang berkategori baik sekali 0 orang atau 0%, baik 18 orang atau 60%, sedang 12 orang atau 40%, kurang 0 orang atau 0% dan kurang sekali 0 orang atau 0%. secara keseluruhan diketahui atlet putra yang memperoleh data baik sekali 0% (0 atlet), baik 67% (10 atlet), sedang sebanyak 33% (5 atlet), kurang 0% (0 atlet), kurang sekali 0% (0 atlet).

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-10-20
How to Cite
Dulanlebit, J. (2020). SURVEI TINGKAT KEBUGARAN JASMANI ATLET KARATE DOJO REDLAND HALONG USIA 16 - 19 TAHUN DALAM PERSIAPAN KEJURDA REDLAND II 2019 DI AMBON. MANGGUREBE: Journal Physical Education, Health and Recreation, 1(1), 1-10. https://doi.org/10.30598/manggurebevol1no1page1-10