PENGARUH PERAN INTERNAL AUDIT TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN INSEPKOTARAT KOTA AMBON DAN PROVINSI MALUKU

  • THEODORA FLORENCE TOMASOA
Keywords: Kata Kunci: Peran Internal Audit, Kualitas Laporan Keuangan,

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat Pengaruh Peran Internal Audit Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Inspektorat Kota Ambon dan Provinsi Maluku. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Teknik pengambilan sampelnya menggunakan metode sensus dengan Sampel  berjumlah 60 pada Inspektorat Kota Ambon dan Provinsi Maluku. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, validitas dihitung dengan korelasi Pearson Product Moment untuk seluruh variabel. Reliabilitas instrument Peran internal audit   dengan koefisien Alpha  Cronbach  sebesar  0.795.  Teknik  Analisis  data  yang  digunakan  regresi linear Sederhana.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Peran internal audit (X) berpengaruh signifikan positif terhadap Kualitas laporan (Y) memiliki koefisien rhitung = 2,242 > dari ttabel  2,00. Karena jumlah rhitung  > ttabel, hal ini menunjuan adanya pengaruh antara variabel Peran Internal Audit dan Kualitas Laporan Keuangan.

Saran dalam penelitian ini adalah: (1) Bagi instansi pemerintah sebaiknya melakukan  pengkajian  ulang  mengenai peran  internal audit  dalam  pembuatan laporan keuangan agar  kualitas  laporan keuangan dari pemerintah dapat  terus ditingkatkan. (2) Penelitian berikutnya dapat memperluas variabel penelitian dengan menambah variabel lain.

 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-05-12
How to Cite
TOMASOA, T. (2022). PENGARUH PERAN INTERNAL AUDIT TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN INSEPKOTARAT KOTA AMBON DAN PROVINSI MALUKU. Jurnal Pendidikan Ekonomi (JPE), 2(1), 22-27. https://doi.org/10.30598/jpe.v2.i1.p22-27