PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIFTIPE NUMBER HEAD TOGETHER (NHT) TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR KONSEP IKATAN KIMIA PADA PESERTA DIDIK KELAS X MIA SMANEGERI 3 LEIHITU

  • M Mamang Universitas Pattimura, Ambon - Indonesia
  • Y T Filindity Universitas Pattimura, Ambon - Indonesia
  • Nazudin - Universitas Pattimura, Ambon - Indonesia
Keywords: Model Pembelajaran Kooperatif NHT, Hasil Belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peningkatan Hasil Belajar peserta didik pada Konsep Ikatan Kimia melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Number Head Together (NHT) pada peserta didik Kelas X MIA SMA N.3 Leihitu. Tipe penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas X MIA yang berjumlah 25 orang dengan teknik sampling jenuh. Teknik Pengumpulan data dalam penelitian ini dalah tes awal (pre-test) dan tes akhir (post-test). Dari hasil analisa data diperoleh menunjukan hasil belajar peserta didik kelas X MIA telah mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM) yaitu pada aspek kognif, afektif, psikomotor dengan nilai akhir yang diperoleh adalah kualifikasi sangat baik 8 peserta didik (32%), kualifikasi baik 13 peserta didikĀ  (52%), dan kualifikasi cukup 4 peserta didik (16%). Data pencapaian N-gain yang diperoleh yaitu 21 peserta didik (84%) mencapai kategori N-gain tinggi dan 4 Peserta didik (16%) mencapai kategori N-gain sedang, dengan kriteria pencapaian N-gain yang diperoleh adalah 0,74. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe NHT terbukti mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik pada konsep ikatan kimia kelas X MIA SMA Negeri 3 Leihitu.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arikunto, S. (2006). Prosedur Penelitian Suatu pendekatan Praktik Edisi Revisi VI. Jakarta : Rineka Cipta.

Artika Dharmawati, dkk. (2013). Penerapan Pembelajaran Numbered Heads Togethberbantuan Question And Answer Card Pada Materi Hidrokarbon. Jurnal Inovasi Pendidikan Kimia, Vol 7, No. 2, 2013, hlm 158-166.

Nuraeni, N. (2010). Efektifitas Penerapan Model Pembelajaran Generative Untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa Dalam Mata Pelajaran Teknologi Informasi Dan Komunikasi. Skripsi (tidak diterbitkan). Bandung : UPI.

Sardiman, A.M. (2011). Interaksi dan Motivasi Belajar-Mengajar. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada

Sudijono, A. (2009) . Pengantar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers, 69-70x.

Suryobroto, B. (2002). Proses Belajar Mengajar Di Sekolah. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Published
2020-01-20
How to Cite
Mamang, M., Filindity, Y., & -, N. (2020). PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIFTIPE NUMBER HEAD TOGETHER (NHT) TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR KONSEP IKATAN KIMIA PADA PESERTA DIDIK KELAS X MIA SMANEGERI 3 LEIHITU. Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE), 10(1), 28-35. https://doi.org/10.30598/MJoCEvol10iss1pp28-35