DEIKSIS DALAM PERCAKAPAN DI MEDIA SOSIAL WHATSAPP PADA GRUP MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS PATTIMURA AMBON
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan bentuk dan makna deiksis dalam percakapan di media sosial whatsapp pada grup mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pattimura Ambon. Data penelitian berupa kata-kata yang mengandung jenis deiksis yaitu deiksis persona, deiksis tempat, deiksis waktu, deiksis wacana dan deiksis sosial. Sumber data diperoleh dari percakapan pada grup Whatsapp mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pattimura Ambon. Data dianalisis dengan 3 tahap yaitu: membaca, memahami, dan mencatat percakapan dengan menggunakan tabel penyangga, mengklasifikasi, dan menganalisis data berdasarkan bentuk dan makna dalam percakapan di media sosial whatsapp pada grup mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pattimura Ambon. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat jenis deiksis persona berjumlah 8 data, deiksis tempat berjumlah 2 data, deiksis waktu berjumlah 19 data, deiksis wacana berjumlah 6 data dan deiksis sosial berjumlah 13 data. Hal ini dibuktikan dengan teknik pemerikasaan keabsahan data melalui triangulasi sumber data.
Downloads
References
Moleong, Lexy J. 2017. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Mahsun. 2005. Metode Penelitian Bahasa. Jakarta: PT Grafindo Persada.
Nuramilah. 2020. Kajian Pragmatik: Tindak Tutur Dalam Media Sosial. Banten: Yayasan Pendidikan Dan Sosial.
Purwo, Bambang Kaswanti. 1984. Deiksis Dalam Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka (Persero).
Rahardi, R. Kunjana. 2019. Pragmatik Konteks Intralinguistik Dan Konteks Ekstralinguistik. Yogyakarta: Amara Books.
Rohmadi, Muhammad. 2017. Pragmatik : Teori Dan Analisis. Surakarta: Yuma
Pustaka.
Copyright (c) 2022 ARBITRER: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.