Pengaruh Kecanduan Penggunaan Tiktok Terhadap Fear of Missing Out

  • Trifosa Sella Lesnussa Universitas pattimura
  • Ronald Alfredo
Keywords: tiktokfearofmissingoutmahasiswa

Abstract

Pengaruh Kecanduan Penggunaan Tiktok Terhadap Fear Of Missing Out (Studi Pada Mahasiswa Ilmu Komunikasi Angkatan 2021-2023 Univeristas Pattimura Ambon), Pembimbing I: Bapak Said Lestahulu, S.Sos, M.Si   & Pembimbing II:  Bapak Ronald Alfredo, S.Sos, M.I.Kom

Penelitian ini yang bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kecanduan Penggunaan Tiktok Terhadap Fear Of Missing Out (Studi Pada Mahasiswa Ilmu Komunikasi Angkatan 2021-2023 Univeristas Pattimura Ambon).

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitaif yang dilaksanakan di fakultas ilmu social dan ilmu politik universitas pattimura ambon. Pengambilan data primer dilakukan melalui penyebaran kuesioner terhadap 81 orang mhasiswa ilmu komunikasi universitas pattimura ambon yang terdiri dari angkatan 2021-2023. Pada penelitian ini teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling serta menggunakan teknik analisis data yaitu analisis regresi sederhana dengan menggunakan SPSS (Statistical Product Service Solution) versi 27 for windows.

Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai F sebesar 16,266  nilai R sebesar 0,413  nilai R square sebesar 0,171 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 (p>0,01). Hal ini berarti ada pengaruh kecanduan penggunaan tiktok terhadap fear of missing out, yaitu sebesar 17,1% sedangkan 82,9% dipengaruhi hal lain di luar penelitian.

Berdasarkan hasil penelitian menunjukan hipotesis (H1) pada penelitan ini diterima. Hal ini berarti ada pengaruh kecanduan penggunaan tiktok terhadap  fear of missing out pada mahasiswa Ilmu Komunikasi angkatan 2021-2023 Universitas Pattimura Ambon.

Kata Kunci : TikTok, Fear of Missing Out, Mahasiswa

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-06-01
How to Cite
Lesnussa, T., & Alfredo, R. (2024). Pengaruh Kecanduan Penggunaan Tiktok Terhadap Fear of Missing Out. Jurnal Ilmu Komunikasi Pattimura, 3(1), 484-492. https://doi.org/10.30598/JIKPvol3iss1pp484-492