PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN POE (PREDICT, OBSERVE, EXPLAIN) BERBANTUAN MEDIA PhET TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI IKATAN KIMIA KELAS X MAN 1 AMBON
Abstract
Telah dilakukan penelitian dengan tujuan mengetahui hasil belajar peserta didik dengan penerapan model pembelajaran POE (Predict, Observe, Explain) berbantuan media PhET pada materi ikatan kimia dan mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar peserta didik pada materi ikatan kimia menggunakan model pembelajaran POE berbantuan media PhET dan model pembelajaran konvensial. Sampel yang digunakan adalah Kelas X MIA 1 dan Kelas X MIA 2. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan tipe penelitian non-equivalent post-test only control group design. Pengambilan data menggunakan instrument tes dan non tes. Teknik analisa data menggunakan analisis prestasi belajar dan analisis statistik inferensial. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil belajar peserta didik pada tes akhir di kelas eksperimen yakni 33% pada kualifikasi sangat baik, 42% pada kualifikasi baik dan 17% pada kualifikasi cukup, hasil uji normalitas dan uji homogenitas tes akhir pada penelitian ini menunjukan data berasal dari sampel yang terdistribusi normal dan mempunyai varians yang homogen. Oleh sebab itu data memenuhi syarat untuk dilakukan uji hipotesis menggunakan uji-t diperoleh nilai sig.(2-tailed) adalah 0.018 sehingga dapat dikatakan bahwa data kurang dari 0.05 menolak hipotesis H0 dan menerima hipotesis H1. Dengan demikian penerapan model pembelajaran POE (Predict, Observe, Explain) berbantuan media PhET terhadap hasil belajar peserta didik materi ikatan kimia kelas X MAN 1 Ambon sangat baik dan terdapat perbedaan hasil belajar peserta didik pada materi ikatan kimia menggunakan model pembelajaran POE berbantuan media PhET dan model pembelajaran konvensial
Downloads
References
Houmpanha. (2008). “Penerapan model POE untuk meningkatkan pembelajaran IPA peserta didik kelas II SDN Karang besuk 4 Malang”. Malang: Universitas Negeri Malang
Ikhlas, A. (2020). “Pengaruh Penerapan Pendekatan Saintifik Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VII SMP Pada Materi Teorema Phytagoras”. Jurnal Inovasi Penelitian. Vol 1(7): 1395-1406
Juniari, NK. (2014). “Pengaruh Model Pembelajaran POE dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar IPA Siswaa Kelas V SD”. Jurnal Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha, Vol.2 (3)
Larasati, S dan Sukisono,M. (2014). “Penggunaan Media Simulasi Berbasis Teknologi Informasi Dalam Pembelajaran Fisika Pada Peserta didik Lintas Minat Di SMA Negeri 3 Pekalongan”. Malang: Universitas Negeri Malang
Munawarah, C. (2020). “Pengaruh Model Pembelajaran POE (Predict-Observe-Explain) Terhadap Hasil Belajar Peserta didik Pada Materi Ikatan Kimia Di MAN 6 Aceh Besar”. Skripsi.Banda Aceh.UIN Ar-Raniry
Nurkholis,N. (2013). “Pendidikan Dalam Upaya Memajukan Teknologi”. Jurnal Pendidikan.1(1).24-44.
Perkins, dkk. (2006). “PheT: Interactive Simulation for Teaching and Learning Physics”. 44 (1): 18-23
Rozikin, S, dkk. (2018). “Hubungan Minat Belajar Peserta didik Dengan Presetasi Belajar Peserta didik Pada Mata Pelajaran Kimia Di SMA Negeri 1 Tebat Karai dan SMA Negeri 1 Kabupaten Kepahiang”. Jurnal Pendidikan dan Ilmu kimia, 2(1):78-81
Sanjaya, W. (2008). “Kurikulum dan pembelajaran: Teori dan Praktik Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP)”. Jakarta:Kencana
Sirait, E. (2016). “Pengaruh Minat Belajar Terhadp Prestasi Belajar Matematika”. Jurnal Formatif 6(1): 35-43
Tafonao.T (2018). Peran Media Pembelajaran dalam meningkatkan Minat Belajar Mahapeserta didik, Jurnal Komunikasi Pendidikan, 2(2).103-104.
Copyright (c) 2022 Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.