SINTESIS ZEOLIT DARI ABU CANGKANG KELAPA SAWIT SEBAGAI ADSORBEN UNTUK MENURUNKAN KADAR BOD DAN COD LIMBAH CAIR TAHU
Abstract
Limbah cair tahu mengandung bahan organik yang tinggi dan keberadaanya dalam perairan dapat menyebabkan penurunan oksigen terlarut, sehingga perlu penangan sebelum limbah tersebut dibuang ke perairan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi oksida abu cangkang kelapa sawit serta kristalinitas abu dan zeolit hasil sintetis. Sintesis zeolit menggunakan metode peleburan pada suhu 500oC dan dilanjutkan dengan hidrotermal pada suhu 80oC selama 12 jam. Proses adsorpsi terhadap limbah cair tahu dilakukan secara Batch dan penentuan nilai BOD dan COD menggunakan metode titrasi iodometri dan refluks tertutup. Hasil penelitian menunjukan bahwa mineral utama abu cangkang kelapa sawit dari PT Nusa Ina Group adalah silika(SiO2) dengang komposisi abu tanpa aktivasi dan teraktivadi adalah 38% dan70%, dimana SiO2 pada abu teraktivasi bersifat amorf. Zeolit yang terbentuk adalah gismondin Nilai BOD dan COD sebelum proses adsorpsi masing-masing sebesar 588 mg/L dan 5066,67 mg/L, sedangkan setelah adsorpsi turun menjadi 252 mg/L dan 2837,33 mg/L, dengan nilai kapasitas Adsorpsi berturut-turut sebesar 16,8 mg/g dan 111,46 mg/g serta efisiensi adsorpsi adalah 57,4% dan 44%.
Downloads
Copyright (c) 2022 Molluca Journal of Chemistry Education (MJoCE)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.