Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa dalam Menyelesaikan Soal Matematika Berdasarkan Kemampuan Matematika
PDF

How to Cite

Mawaddah, M., Ramadhani, N., Faradillah, A., & Jusra, H. (2022). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa dalam Menyelesaikan Soal Matematika Berdasarkan Kemampuan Matematika. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Matematika Universitas Pattimura, 2(1), 9-21. https://doi.org/10.30598/snpmunpatti.2021.pp9-21

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini untuk menganalisis kemampuan pemecahan masalah pada siswa SMK dalam menyelesaikan persoalan matematika berdasarkan kemampuan matematika. Dengan metode penelitian kualitatif deskriptif melalui pemberian instrumen soal tes uraian, dokumentasi hasil jawaban dan wawancara. Dengan jumlah subjek penelitian sebanyak 3 subjek yang masing-masing terdiri dari 1 subjek kemampuan dengan matematika tinggi, sedang serta rendah. Kemudian, subjek dipilih berdasarkan nilai matematika pada Penilaian Tengah Semester (PTS) genap 2020/2021 kelas XI jenjang SMK di Kota Bekasi. Pada penelitian ini terdapat 4 indikator, yaitu memahami masalah; merencanakan penyelesaian; melaksanakan rencana dan menafsirkan hasil yang diperoleh. Dengan temuan penelitian didapat subjek kemampuan matematika tinggi mampu menyelesaikan soal pada tiga indikator pemecahan masalah, tetapi terdapat beberapa kekeliruan dalam memecahkan soal pada indikator memahami masalah. Sedangkan, subjek kemampuan matematika sedang serta rendah hanya mampu memecahkan soal pada sebagian indikator saja yaitu pada indikator merencanakan penyelesaian dan melaksanakan rencana.

https://doi.org/10.30598/snpmunpatti.2021.pp9-21
PDF
Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Downloads

Download data is not yet available.